Pemuda Muslim yang Selamatkan Yahudi Diusulkan Jadi Pahlawan

edit


Pemuda Muslim yang Selamatkan Yahudi Diusulkan Jadi Pahlawan Lassana Bathily (huffingtonpost.com)
"Kita bersaudara. Ini bukan siapa kamu, siapa saya. Kita berada dalam satu perahu," kata si pemuda yang baru melaksanakan salat di gudang saat kejadian teror berlangsung.
Dream - Lassana Bathily, 26 tahun, adalah pria Muslim asal Mali yang berhasil menyelamatkan beberapa orang Yahudi dari penyerangan di supermarket Yahudi di kota Paris pada pekan lalu.
Berkat Bathily, lebih dari 15 orang Yahudi selamat setelah meminta mereka bersembunyi di ruang pendingin yang sudah ia matikan sebelumnya.
Atas jasa dan keberaniannya itu, Bathily pun menuai pujian dan banyak yang menganggapnya sebagai pahlawan.
Untuk menegaskan kepahlawanan Bathily, sebuah petisi online diusulkan. Isi petisi itu menuntut pemerintah menganugerahi Bathily dengan gelar Legion of Honor, gelar kepahlawanan tertinggi Perancis, dan status kewarganegaraan Perancis.
"Bahkan dalam kegelapan dan kehancuran, selalu ada sinar yang bercahaya. Lassana Bathily, seorang muslim Mali, telah menyinari pekan yang seharusnya benar-benar gelap," tulis sebuah petisi di Change.org.
Sejauh ini, petisi tersebut telah mendapat banyak dukungan dengan lebih dari 200 ribu tanda tangan.
"Saya seorang Muslim. Saya baru melaksanakan salat di gudang saat kejadian. Dan ya, saya membantu orang-orang Yahudi," kata Bathily kepada TV lokal.
"Kita bersaudara. Ini bukan siapa kamu, siapa saya. Kita berada dalam satu perahu," tambahnya.
Menurut penulis petisi, Thiaba Bruni, kisah Lassana merupakan pelajaran besar tentang manfaat kebersamaan dan persaudaraan, yang merupakan makna yang lebih dalam dari semua agama.
"Untuk semua alasan ini, kami meminta Presiden Perancis François Hollande untuk memberinya kewarganegaraan Perancis dan Legion of Honor."
(Sumber: OnIslam.net)
Previous
Next Post »

NO SARA, NO RASIS, Jika belum punya akun BLOGGER silahkan komentar dengan pilihan ANOYMOUS Out Of Topic Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon

Thanks for your comment